Cara Menentukan 1 KVA Berapa Watt Genset – KVA yang adalah kependekan dari Kilo Volt Ampere yang merupakan satuan tenaga listrik. Sementara pada dasarnya unit ini berawal dari kata VA, namun ada tambahan “Kilo” di depan VA maka dapat di artikan sebagai VA. Seperti menambahkan Kilo ke meter dapat di artikan dengan ribuan meter.
Semakin besar VA yang tersedia, maka semakin banyak perangkat listrik yang dapat dinyalakan.
Sementara KVA juga disebut dengan daya semu. Hal ini dapat dikatakan dengan daya semu karena tidak semua daya 1 KVA Berapa Watt dapat digunakan untuk menggerakkan perangkat listrik. Ada persentase daya yang terbuang, jadi daya yang tersisa inilah yang sebenarnya secara aktif memberi daya pada perangkat listrik kita.
Sedangkan Watt adalah satuan daya listrik, dalam lambang internasional watt dilambangkan dengan huruf W, sehingga dapat dinyatakan bahwa watt adalah satuan dari banyaknya listrik yang tersedia. Jumlah listrik ini disebut tegangan.
Saat ini genset memegang peran penting dalam kehidupan masyarakat, baik di kota besar maupun daerah terpencil yang belum mendapatkan jaringan listrik PLN. Generator itu sendiri memiliki nilai kapasitas yang berbeda-beda tergantung kebutuhan pemakaian yang diinginkan.
Sementara genset yang dapat Anda gunakan dirumah biasanya genset portable dengan kapasitas 1000 kVA sampai dengan 10.000 kVA.
Sedangkan untuk kapasitas genset yang digunakan untuk industri digunakan generator dengan kapasitas yang lebih besar. Oleh karena itu, sebelum Anda menentukan genset, maka Anda harus mengetahui terlebih dahulu tentang cara menghitung berapa watt yang dibutuhkan dan berapa daya listrik yang dimilikinya.
Selain itu, satuan yang dapat Anda gunakan untuk mengukur kapasitas faktor daya suatu generator dapat melihat dari kVA dan kW.
Namun, kedua unit ini memiliki perbedaan. Perbedaan utama antara faktor daya kW (kiloWatt) dan kVA (kiloVolt Ampere) adalah, kVA (kiloVolt Ampere) adalah kapasitas sebenarnya dari generator.
Hal ini merupakan daya aktual mesin yang digabungkan dengan daya aktif yang dapat dibentuk oleh generator digunakan. Sementara kW (kiloWatt) merupakan sebuah satuan nilai daya nyata yang diperoleh dari konvensi energi daya atau kemampuan mesin untuk beroperasi (horse power).
Cara Menentukan 1 KVA di Generator
Dengan melihat perbedaan diatas maka yang dapat anda jadikan acuan untuk menentukan nilai 1 kVA berapa Watt pada genset sebenarnya satuan kW = 1000 Watt.
Sementara untuk mengukur nilai kVA digunakan nilai standar 1 kVA pada 0.8 kW = 800 Watt. Ini akan mempermudah penghitungan perkiraan nilai Watt.
Misalnya anda memiliki genset berlabel kapasitas 2 kVA, maka sesuai dengan kondisi diatas nilai kW adalah 1,6 kW dan nilai watt = 1600 Watt.
Namun penentuan nilai Watt hanya dapat digunakan sebagai patokan saja, sedangkan untuk mengetahui dan melakukan pengukuran yang lebih detail harus dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Perlu anda ketahui bahwa satuan kVA hanya digunakan sebagai acuan daya yang dihasilkan oleh sebuah generator yang mengacu pada kapasitas daya Watt yang dapat dibangkitkan oleh generator yang digunakan, dan bukan berdasarkan energi daya yang dihasilkan oleh mesin yang digunakan.
Karena ada banyak sekali jenis genset yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Sementara untuk memudahkan Anda dalam memilih genset yang tepat, Anda dapat menentukan terlebih dahulu tentang kapasitas seperti 1 kVA berapa Watt. Hal ini dapat Anda lakukan dengan mengikuti rumus yang sudah kami jelaskan, semoga bermanfaat