Di era yang terus mengalami kemajuan dalam berbagai bidang membuat listrik semakin menjadi faktor yang paling dibutuhkan manusia. Terlebih berkembangnya teknologi yang cukup pesat sehingga penggunaan listrik tidak bisa dilepaskan begitu saja. Namun seiring dengan kemajuan atau perkembangan tersebut maka berbagai macam alat pembangkit listrik pun dihasilkan dengan daya listrik yang berbeda-beda. Termasuk genset silent yang kini diminati oleh banyak orang baik untuk kebutuhan rumah tangga maupun industri. Hal ini terlihat dari banyaknya penawaran yang memberikan jual genset silent dengan berbagai kapasitas.

Seperti yang dijelaskan di atas bahwa ada berbagai jenis genset yang ada dan paling sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Adalah genset open dan genset silent. Nah yang menjadi pertanyaan adalah manakah di antara keduanya yang terbagus untuk digunakan. Sebelum membahas lebih dalam lagi maka sebaiknya anda memahami perbedaan antara kedua genset tersebut

Genset Open

Sesuai dengan namanya maka genset open adalah genset yang memiliki tipe terbuka dan tidak dilengkapi oleh sebuah box atau lebih dikenal dengan sebutan rumah genset. Biasanya genset model open ini digunakan di dalam ruangan ataupun gedung yang memiliki kedap suara.

Genset Silent

Sedikit berbeda dengan genset open maka yang dimaksud dengan genset silent itu biasanya diproduksi dengan kondisi lengkap yaitu menggunakan sebuah rumah genset atau canopi yang membuat suara mesin tidak terlalu berisik saat dinyalakan.

Selain itu rumah genset yang ada bisa melindungi sistem genset dari hujan maupun panas. Canopi yang dimiliki oleh genset ini juga telah dilapisi oleh plat besi dan busa peredam suara. Faktor inilah yang membuat mengapa genset silent yang mampu meredam suara saat dioperasikan.

Untuk proses perawatan maka genset silent tidak terlalu sulit untuk dibersihkan. Canopi genset silent sudah dibentuk dengan model khusus dengan menggunakan sistem knock down yang memiliki pintu akses untuk membongkar bagian dalam agar mudah melakukan perawatan.

Di sisi lain saat kita membahas tentang harga maka genset open akan memiliki harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan genset silent. Hal ini tidak terlepas dari suara berisik yang dihasilkan di mana mampu direndam dengan baik oleh beberapa elemen. Hanya saja jika berbicara dari segi performa maka tidak ada perbedaan jauh di antara keduanya.

Oh yakin genset silent ini juga bisa diletakkan di mana saja termasuk di dalam ruangan karena suaranya bisa diredam. Sebaliknya genset open harus membutuhkan ruangan khusus agar suaranya yang lumayan berisik bisa diredam. Untuk mendapatkan genset yang tidak terlalu berisik maka Anda cukup mendatangi toko yang jual genset silent dengan berbagai merek dan kapasitas. Namun yang pasti sesuaikan dengan kebutuhan anda terutama daya listrik yang diperlukan.